Bermainlah sepuasnya sebelum Bermain itu Dilarang

GRAVINDO

GRAVINDO RAGNAROK INDONESIA
PUBLISHER BARU IDRO OFFICIAL

Kabar sangat mengejutkan bagi para pemain gamer Ragnarok Online karena pada Selasa (8/11), Ragnarok Online Indonesia mengumumkan penutupan server setelah 13 tahun beroperasi menemani hari-hari gaming RO Mania di Rune Midgard.
"Tidak terasa sudah 13 tahun lamanya LYTO menemani RO Mania bertualang di dunia Rune Midgard, begitu banyak kenangan, canda, tawa, amarah, dan bahkan air mata yang sudah kita lalui bersama. Begitu banyak keseruan dan kenangan yang tak terlupakan waktu bermain bersama para RO Mania, keceriaan didalam Guild, pertempuran sengit pada WOE, dan persahabatan yang terjalin antara sesama RO Mania," tulis Facebook Ragnarok Online Indonesia Official.
Hanya saja, penutupan server Ragnarok Online yang ditangani oleh publisher Lyto ini bukan akhir dari Ragnarok Online di Indonesia, melainkan awal dari petualangan baru di publisher yang baru, yakni GRAVINDO. Dikarenakan data pemain tidak akan dihapus, dan masih bisa melanjutkan petualangan pada Ragnarok Online yang ditangani oleh Gravindo.

Hmm... seperti apa ya kelanjutan petualangan para gamers di dunia Ragnarok dengan publisher baru? ya kita tunggu saja keseruan nya. ☺